Minggu, 11 November 2012

Posted by jinson on 21.09 No comments

Pernikahan, sebagai salah satu acara yang kebanyakan orang harapkan diselenggarakan 1 kali saja seumur hidup, merupakan acara sakral dan istimewa dalam hidup kamu. Sebagaian orang memilih untuk menyelenggarakan pesta pernikahan semaksimal mungkin 7 hari 7 malam di gedung mewah, namun ada juga yang memilih menyelenggarakannya secara sederhana di kafe, atau bahkan di rumah sang mempelai.
Tempat dimana kamu akan menyelenggarakan pesta pernikahan merupakan hal yang sangat penting, salah satu point awal yang harus ditentukan dalam rencana penyelenggaraan pesta. Namun dimana kamu mau menyelenggarakannya, itu terserah pilihan sang mempelai. Namun jangan sampai kamu salah memilih tempat karena akibatnya bisa fatal, tamu undangan tidak nyaman, terlambat, atau bahkan sedikit yang datang.
Untuk menghindari kesalahan pemilihan tempat pernikahan, berikut ini adalah tips memilih tempat pernikahan berdasarkan beberapa kriteria.
  1. Jumlah Undangan
  2. Salah satu point awal yang harus ditentukan dalam menyelenggarakan pesta pernikahan selain tempat adalah jumlah undangan. Jumlah undangan sangat berpengaruh dalam pemilihan tempat. Tempat yang kecil sedangkan jumlah undangan banyak tentu akan membuat tamu tidak nyaman, karena harus berdesak-desakkan. Sebaliknya, tempat yang besar sedangkan jumlah undangan sedikit, akan membuat acara terlihat sepi dan kosong, walaupun hal ini bisa diakali dengan penambahan dekorasi, yang tentu saja membutuhkan dana yang tidak sedikit.
    Untuk itulah kamu harus pintar memilih tempat pesta pernikahan dengan kapasitas yang sesuai dengan jumlah undangan. Rajin-rajinlah datang ke berbagai gedung (kalau ingin menyelenggarakan di gedung) untuk melihat secara langsung seberapa besar ruangan bagian dalam dan bagian luar (kalau ada). Kesesuaian jumlah undangan dengan kapasitas gedung tentunya akan menghemat anggaran pesta.
  3. Anggaran
  4. Semua pengantin ingin menyelenggarakan pesta di gedung yang besar dan mewah. Namun untuk menyelenggarakan pesta seperti itu pasti membutuhkan dana yang sangat besar. Jika dana terbatas, kamu harus pintar-pintar memilih dimana kamu akan menyelenggarakan pesta, di gedung bagus tapi lokasi kurang strategis, gedung agak tua tapi strategis, ataukah di rumah tapi pasti akan capek sekali setelah acara pesta.
    Idealnya kamu semua ingin di tempat yang murah, bagus, dan strategis. Adakah tempat seperti itu? Pasti ada kalau kamu rajin mencari tahu, dan jangan lupa manfaatkan promo yang biasanya selalu ada ketika pameran (wedding exhibition).
  5. Lokasi
  6. Lokasi tempat pernikahan terkadang menentukan mood seseorang untuk menghadiri pesta kamu atau tidak. Pilihlah tempat yang strategis sehingga bisa terjangkau dari semua kerabat kamu. Disini saya mendefinisikan tempat pesta yang strategis adalah yang dekat dengan pintu tol atau terletak di pusat.
    Carilah tempat pernikahan strategis yang sedekat mungkin dengan rumah karena kamu akan sering ke tempat ini untuk mengurusi acara kamu. Atau kalau rumah kamu memang strategis, kamu bisa saja menyelenggarakan pesta di rumah, namun tetap jangan dilupakan kriteria yang lain.
  7. Tempat Parkir
  8. Tempat parkir erat kaitannya dengan jumlah undangan yang akan datang ke pesta kamu. Kalau kamu mengundang cukup banyak orang, pilihlah tempat pesta dengan tempat parkir yang luas dan aman, sehingga para tamu undangan akan merasa nyaman, dan tidak buru-buru ketika menghadiri pesta kamu.
  9. Lokasi Ruangan
  10. Satu yang biasanya luput dalam memilih gedung adalah lokasi ruangan tempat pesta. Sebisa mungkin pilihlah gedung dengan ruangan pesta yang terletak di lantai dasar, apalagi jika tamu yang diundang cukup banyak. Jika ruangan terletak di lantai atas, lihat akses menuju kesana. Apakah cukup banyak lift (wajib jika terletak di lantai 3 ke atas), atau tangga eskalator tersedia untuk tamu undangan dari lantai dasar sampai ke lantai di mana ruangan pesta berada? Jika jawabannya iya, maka tidak masalah bila kamu memilih gedung tersebut.
Inti dari pemilihan gedung adalah membuat tamu nyaman datang ke acara kamu, sehingga kesan acara kamu yang 1 kali seumur hidup ini akan bagus dan dikenang. Tidak perlu mewah dan mahal, asal tau celahnya
Categories: ,

0 komentar:

Posting Komentar